Hello Cantik

Tips Cantik untuk Perempuan Indonesia

Etika Menggunakan Aplikasi Grocery Online

Etika Menggunakan Aplikasi Grocery Online

Bagi kamu yang baru saja yang menggunakan aplikasi belanja  tertentu, terutama aplikasi grocery online yang tengah eksis di masa pandemi ini perlu menggunakan etika loh ketika melakukan transaksi pembelian. Tidak bisa seenaknya saja sementang tidak bertemu langsung dengan penjualnya.

Etika adalah tata cara, adab, atau pedoman yang terkait dengan segala perilaku manusia sehingga dapat melihat dengan jelas baik atau buruknya ketika bersikap kepada orang lain. Baik itu di dunia nyata maupun di dunia maya, etika tetap harus dikedepankan agar dapat saling toleransi antar sesama.

Apa Saja Etika dalam Menggunakan Aplikasi Grocery Online?

Berikut ini etika yang harus kamu ketahui dalam menggunakan aplikasi grocery online.

1. Menjaga Kepercayaan

Aplikasi grocery online hadir untuk menjamu para konsumen yang ingin proses belanja lebih ringkas dan menghemat energi. Sistem belanjanya secara online, tidak ada pertemuan atau tatap muka antara pembeli dan penjual.

Sama halnya seperti pasar hanya saja aplikasi grocery online menggunakan jejaring internet. Baik itu memastikan stok barang yang tersedia, menanyakan harga, bahkan proses tawar menawar juga dilakukan secara online.

Dalam konteks ini banyak sekali kepercayaan yang harus dijaga antar keduanya. Terkhusus bagi kalangan pembeli karena kerap kali melakukan hal-hal yang tidak beretika. Misalnya saja ketika bertanya stok, banyak di antara pembeli yang melakukan spam chat agar lekas mendapatkan konfirmasi balasan. Padahal bisa saja kamu sedang dalam antrian chat. So, pihak admin akan membalas satu per satu sebagaimana urutan dalam chat.

Lalu, bagaimana etika seorang penjual yang seharusnya? Nah, sebagai penjual yang memiliki tekad untuk memberikan kepuasan kepada pelanggan, ada baiknya memberikan produk yang memang berkualitas. Kemas dengan rapi dan gunakan packaging yang menarik.

2. Komplain Pada Tempatnya

Apabila ternyata produk yang dipesan melalui aplikasi grocery online tidak sesuai dengan ekspektasi, lakukan komplain secara langsung melalui layanan pengaduan yang telah disertakan dalam aplikasi tersebut. Tidak berkenankan untuk menulisnya secara gamblang di media sosial yang kamu miliki.

Sebab hal tersebut bertentangan dengan etika. Kamu mungkin menganggap hal tersebut sepele. Faktanya memiliki pengaruh yang besar terhadap aplikasi grocery online yang kamu roasting di media sosial.

Semua berita dapat sampai ke seluruh wilayah hanya dalam hitungan menit saja, itu artinya apa yang kamu keluhkan dapat memengaruhi banyak orang sehingga berpikir dua kali untuk menggunakan aplikasi grocery online.

3. Bersikap Ramah Terhadap Kurir

etika menggunakan aplikasi grocery online
bersikap ramah terhadap kurir (ilustrasi), gambar dari Freepik.com

Kurir adalah tenaga bantuan yang mendapatkan tugas khusus dari pihak aplikasi grocery online untuk melakukan pengantaran barang sesuai dengan apa yang telah kamu pesan. Saat kurir mengantarkan barang kerumah, berikan sikap yang ramah dan santun.

Tidak diperkenankan bersikap sesuka hati, misalnya membiarkan kurir terlalu lama menunggu. Karena ia memiliki banyak jadwal pengantaran yang harus sesuai dengan jadwal pengantaran yang telah diberikan. Bisa saja konsumen lain menjadi terlambat menerima barang yang dipesannya karena kurir masih menunggu kamu menerima barang pesanan.

Setelah mengetahui bagaimana aplikasi menggunakan aplikasi grocery online, kamu dapat langsung menggunakan layanan aplikasinya melalui apps store atau langsung klik link berikut ini https://apps.apple.com/id/app/sayurbox/id1220737941.

Link tersebut akan membawa anda untuk mengunduh secara cepat sebuah aplikasi grocery online yang bernama Sayurbox.com. Sebuah aplikasi yang keren banget karena dapat memudahkan kamu untuk belanja apapun yang kamu inginkan.

Misalnya kamu butuh beras, telur, peralatan dapur hingga peralatan pribadi sangat mudah hanya dengan melakukan pemesanan melalui aplikasi sayurbox.com. Kamu dapat menggunakan layanan sayurkilat apabila kebutuhan kamu mendesak dan ingin lekas sampai hanya dalam 1 jam. Wah sangat membantu sekali!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Skincare untuk Usia 30 Tahun Keatas, Ini Rekomendasinya
Previous Post Skincare untuk Usia 30 Tahun Keatas, Ini Rekomendasinya
8 Larangan Saat Haid Menurut Medis
Next Post 8 Larangan Saat Haid Menurut Medis